Tujuan Belajar Kali ini adalah
- Semua siswa bisa membuat kerajinan sederhana dari bahan plastik bekas
Sampah di sekitar kita cukup banyak bahkan masih banyak orang yang mebuang sampah disembarang tempat / tidak dibuang di tempat sampah. Untuk sampah organik bisa dimanfaatkan menjadi pupuk karena sampah organik mudah melapuk menjadi tanah atau mungkin menjadi air , tetapi untuk sampah anorganik tentu itu akan menjadi masalah karena sampah ini tidak mudah melapuk , karena untuk melapuk menjadi tanah akan memerlukan waktu bertahun-tahun bahkan ratusan tahun , contohnya: sampah yang terbuat dari plastik , kaca dsb
Pada kegiatan belajar prakarya kali ini kita akan memanfaatkan sampah plastik dari botol bekas aqua atau gelas minuman ringan yang terbuat dari plastik yang bisa di gunting dan kemudian dianyam menjadi bandul kunci.
Cara menggunting :
- Anyaman yang berbentuk ketupat (Kalian sudah bisa membuat ketupat sehingga akan dengan mudah bisa membuat ketupat dari bahan plastik ini , bentuknya pasti unik dan bisa dibuat bandul kunci berbentuk ketupat
- bentuk Unik yang bisa kalian bentuk dari bahan serutan plastik ini silah googling aja ya di youtube atau di google.
Thanks for reading Kerajinan Dari Bahan Plastik. Please share...!
0 Komentar untuk "Kerajinan Dari Bahan Plastik"